Wabup OKU Selatan Hadiri Rapat Paripurna DPRD Bahas Laporan Reses Kedua 2024/2025

BERITA SRIWIJAYA, MUARADUA – Wakil Bupati OKU Selatan, Drs. H. Misnadi, M.M., M.Si., menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU Selatan Masa Persidangan Kedua Tahun Sidang 2024/2025. Rapat tersebut digelar dalam rangka Penyampaian Laporan Hasil Pelaksanaan Kegiatan Reses Kedua Anggota DPRD di masing-masing daerah pemilihan, Senin (10/03/2025).

Rapat Paripurna dipimpin langsung oleh Wakil Ketua I DPRD OKU Selatan, Yohana Yuda Yanti, S.E. Dalam forum ini, anggota DPRD menyampaikan hasil reses yang telah berlangsung pada 26-28 Februari 2024. Kegiatan reses ini bertujuan untuk meninjau langsung kondisi di lapangan serta menyerap aspirasi, usulan, dan permohonan masyarakat dari setiap daerah pemilihan.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati OKU Selatan menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan reses yang menjadi jembatan komunikasi antara masyarakat dan DPRD. “Saya berharap laporan yang disampaikan dalam rapat ini dapat ditindaklanjuti secara maksimal. Para anggota DPRD diharapkan menjalankan tugas pokok dan fungsinya dengan baik demi kepentingan masyarakat,” ujar Wabup.

Lebih lanjut, Wabup menekankan pentingnya reses sebagai wadah untuk menggali permasalahan yang dihadapi masyarakat secara langsung. Ia berharap sinergi antara DPRD dan Pemerintah Kabupaten dapat menghasilkan solusi konkret bagi berbagai persoalan yang muncul di tengah masyarakat.

Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD OKU Selatan ini juga dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) OKU Selatan, Drs. Herman Azedi, SKM., Sekretaris Dinas, serta para Kepala Bidang di lingkungan Disbudpar OKU Selatan.

Pos terkait