BERITASRIWIJAYA.COM, Baturaja Timur– Menjelang pemungutan suara Pilkada Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), pasangan calon (Paslon) nomor urut 01, Yudi Purna Nugraha dan Yenny Elita Sofyan Sani (YPN-YESS), menggelar acara doa bersama pada Kamis malam (21/11). Acara yang berlangsung pukul 19.30 WIB ini diadakan di kediaman Drs. HM. Zamzam, M.Si, ayah dari calon bupati Yudi Purna Nugraha, di Jalan Jenderal Ahmad Yani, RT 12/RW 04, Desa Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur.
Kegiatan ini dihadiri sekitar 150 tamu undangan yang terdiri dari tokoh masyarakat, keluarga, dan pendukung Paslon 01. Yenny Elita Sofyan Sani, calon wakil bupati, turut hadir dalam acara tersebut, sementara Yudi Purna Nugraha tidak dapat hadir karena sedang mengikuti kegiatan serupa di Desa Lubuk Batang.
Dalam sambutannya, Drs. HM. Zamzam selaku tuan rumah mengungkapkan harapannya agar pasangan YPN-YESS meraih kemenangan dalam Pilkada 2024. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendoakan kelancaran dan keamanan jalannya pesta demokrasi di Kabupaten OKU.
“Kita doakan pasangan calon bupati dan wakil bupati pilihan kita dapat terpilih dalam Pilkada 2024. Semoga pelaksanaan Pilkada berjalan aman, lancar, dan kondusif,” ujar Zamzam.
Acara doa bersama ini tidak hanya menjadi momentum religius, tetapi juga ajang mempererat hubungan antara Paslon 01 dan masyarakat setempat. Melalui kegiatan ini, pasangan YPN-YESS berharap mendapatkan dukungan moral dan spiritual untuk menghadapi momen penting dalam Pilkada OKU 2024.
(Btn)