PMI OKU SELATAN GELAR DONOR DARAH DALAM RANGKA HUT KE 79 KEMERDEKAAN REPUBLIK INDONESIA TAHUN 2024.

Sekretaris Daerah Pemkab Ogan Komering Ulu Selatan H. M. Rahmattullah.,S.STP.,M.M., meninjau langsung kegiatan Donor Darah dalam rangka memeriahkan Peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024, Rabu (14/08/2024).

Kegiatan yang merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Ke 79 Kemerdekaan RI di Lingkup Pemerintah Kabupaten OKU Selatan ini, diikuti oleh para TNI/Polri, Para Kepala OPD, dan Para Pegawai baik ASN maupun Non ASN di Lingkungan Pemkab OKU Selatan.

Dalam kesempatan ini hadir langsung Ketua TP PKK Kabupaten OKU Selatan sekaligus Ketua PMI OKU Selatan Hj. Isyana Lonitasari Popo, S.H. bersama Ketua Bhayangkari Cabang OKU Selatan Ny. Bunga Khalid, dan Ketua DWP Kabupaten OKU Selatan Ny. Fera Andriani Rahmattullah ikut serta dalam pelaksanaan Donor Darah ini.

Sekretaris Daerah mengatakan bahwa Atas nama Pemerintah Kabupaten OKU Selatan, beliau memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh panitia pelaksana yakni PMI Kabupaten OKU Selatan yang telah menginisiasi untuk menyelenggarakan kegiatan positif ini. “Atas nama Pemerintah Kabupaten OKU Selatan, saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Panitia Pelaksanaan, PMI Khusunya atas pelaksanaan Donor Darah ini,” ujar Sekda.

Dikesempatan yang sama Ketua TP PKK Kabupaten OKU Selatan mengucapkan ” Terima kasih kepada pendonor yang telah ikut bersama kami melakukan aksi-aksi sosial ini, kita berusaha memberikan informasi dan membuat mereka mau mengetahui dan bisa melakukan secara mandiri, sehingga bisa mengerti bahwa donor darah ini sangat baik, karena selain dapat menolong masyarakat yang membutuhkan juga mereka dapat menjadi lebih sehat ya, ” tuturnya.

Ketua TP PKK juga menyampaikan bahwa seharusnya kegiatan donor darah ini dilakukan secara rutin dan menjadikan ini sebagai event-event kemanusiaan. Jadi, setiap pelaksanaan event ada donor darah. Ia mengajak jangan bosan-bosannya untuk membuat orang mengerti dan mau menjadi pendonor darah.

“Apalagi, yang memang kita butuhkan sekarang ini adalah bank pendonor darah tetap, mengingat ada pasien-pasien yang memang secara rutin harus melakukan transfusi darah atau memang secara insidentil,” ujarnya.

Bertempat di Ruang Serasan Seandanan turut hadir dalam kesempatan ini FKPD/ yang Mewakili, Ketua TP PKK Kabupaten, Ketua PMI, Assisten I, Assisten III, Para Ketua Organisasi wanita/ yang Mewakili, Kepala Lapas Kelas II Muaradua, Para Kepala OPD, Ketua Koni, Ketua Karang Taruna, Ketua KNPI, Ketua PPNI, Ketua IBI, IDI, IAI, Patelgi, Pessagi, Hakli, dan Para Peserta Donor Darah.

Pos terkait